5 Fakta Menarik tapi Kurang Diketahui tentang Capricorn

Minggu, 27 Desember 2020 - 09:09 WIB
loading...
5 Fakta Menarik tapi...
Orang yang lahir antara tanggal 22 Desember dan 19 Januari termasuk dalam zodiak Capricorn. Foto/Times of India
A A A
JAKARTA - Orang yang lahir antara tanggal 22 Desember dan 19 Januari termasuk dalam zodiak Capricorn. Capricorn adalah orang yang logis, praktis, dan cerdas.

Mereka ambisius serta lebih dari siap untuk bekerja keras demi mencapai tujuan hidup. Capricorn memiliki pengendalian diri yang luar biasa sekaligus tahu kapan harus tetap fokus dan kapan mesti melepaskannya.

( )

Meskipun Capricorn memiliki banyak teman dan selalu berdiri sebagai pilar kekuatan, mereka mandiri serta lebih suka melakukan pekerjaan sendiri. Berikut beberapa fakta menarik lain tentang Capricorn, seperti dikutip dari laman Pink Villa.

5 Fakta Menarik tapi Kurang Diketahui tentang Capricorn


1. Setia dan Berdedikasi
Capricorn sangat setia dan berdedikasi terhadap hubungan mereka. Capricorn adalah individu yang berkomitmen yang akan melakukan apa saja untuk memenuhi keinginan orang yang dicintai dan tidak akan pernah mengecewakan mereka.

2. Pekerja Keras
Capricorn adalah pekerja keras. Mereka tahu bahwa untuk mencapai sesuatu yang hebat, harus melakukan upaya ekstra. Capricorn disiplin dan sabar serta memiliki kemampuan untuk mendorong diri sendiri kapan pun dibutuhkan.

3. Menginginkan yang Terbaik
Karena Capricorn sangat berkomitmen dan tulus, mereka mengharapkan hal yang sama dari orang lain. Capricorn hanya menginginkan yang terbaik. Baik itu teman, mitra, ataupun kenalan. Hanya ketika mereka yakin akan dedikasi Anda, barulah mereka mengulurkan tangan persahabatan.

4. Misterius
Capricorn adalah jiwa misterius dan cenderung merahasiakan emosinya. Capricorn menyukai gagasan, memiliki aura misterius di sekitar mereka dan membuat orang terus menebak-nebak.

( )

5. Sangat Keras Kepala
Capricorn sangat keras kepala. Jika menginginkan sesuatu, mereka menginginkannya sekarang. Begitu Capricorn mengejar sesuatu, mustahil meyakinkan mereka untuk berubah pikiran atau melepaskan keinginan itu.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1225 seconds (0.1#10.140)